sophiesibatita

Mini Me is 19 Months Old

Beberapa waktu yang lalu kami ke mall. Saya memanggil Sophie dan menunjukkan CD Barney yang ada di etalase. Sophie langsung lari, gak melihat kaca dan dahinya kejedot kaca. Dia cuma meringis sambil memegang dahinya, sambil bilang, “Maaaa…..”

Asli, rasanya ngilu tapi pengen ngakak melihatnya seperti itu. Just like me yang sering kejedot ini itu dan memar dimana-mana. Hahaha.

Oh iya, mulai mandiri. Mandi sendiri. Beneran ini, Sophie sudah tidak mau saya mandikan. Setelah masuk ember, sebelum saya membantunya mandi, Sophie sudah menepis tangan saya sambil menunjuk ke luar kamar mandi. Menyuruh saya menunggunya di luar. Karena belum bisa sabunan secara bener dan membilas dengan baik, biasanya saya turun tangan di akhir, membereskan ritual mandinya, hihihi….

Love you, Sophie kecil.

sophiesibatita, tan

Love This Girl

Ceritanya, Sabtu kemarin kami ke Gramedia. Pas lewat rak VCD-DVD Sophie terpaku menatap layar kaca. Beneran bengong menyimak film yang tertayang disana. Backyardigans, ternyata. Dan Sophie beneran gak mau geser dari depan monitor itu sampai filmnya habis.

Yo wis lah, kami memutuskan untuk membeli satu VCD Backyardigans buat Sophie. Kami memilih episode Catch the Butterfly – the Giant Problems. Sesuai prediksi, Sophie suka sekali menontonnya. Terutama, pas Uniqua dan Tyrone memanjat tebing, lalu meluncur turun sambil bilang “O ooo”. Hahaha, kocak deh liat Sophie yang kegirangan menonton adegan itu. Sophie juga suka bagian nari-narinya. Ikutan nari tentunya. Muter-muter badan, tekuk-tekuk tangan dan miringin badannya ke kiri dan ke kanan. Rasanya gak percaya Sophie sudah besar dan bisa melakukan sesuatu yang mamanya jelas gak bisa, hahaha….

Nah, klo Sophie suka yang adventurous di Catch the Butterfly, saya sukaaaa sekali sama si Tasha. Aaah, hippo girl ini lucu sekali. Imut. Sikapnya yang centil, ramah dan ceria, juga nyanyian dan narinya hillarious deh. Saya baru nonton satu episode Backyardigans yang ada Tasha-nya, tapi saya beneran sudah jatuh cinta sama dia. Hihihi, love this hippo girl.

PS: gambar ambil dari google ya, tentu saja

mrhamad

Kiss and Hug and Whatever You Want, Papa :)

Untuk Papa…

Lelaki tangguh yang rela menghabiskan 24 jam-nya di atas roda bis setiap weekend, pontang-panting antara Jakarta – Surabaya – Purwokerto…

Suami jagoan dalam mengerjakan pekerjaan domestik sehingga saya bisa tidur lebih lama, tiap weekend juga…

Papa hebat yang bisa handle Sophie dalam segala kondisi dan suasana *that’s why we decided to bring Sophie with you next month* …

Teman curhat yang enak untuk diomeli dan jadi obyek ngambek setiap kali mood saya jatuh….

Guru yang mengajarkan kesabaran dan kecermatan, juga kekuatan dan konsistensi dalam menjalani pilihan….

Tentu saja, bukan manusia sempurna. Banyak hal yang harus dimengerti dan diterima apa adanya. But that changes nothing. You are just a human being after all. And that’s why I love you….

Selamat Ulang Tahun. Senang rasanya kita sekarang berbagi angka 30 bersama!

Semoga Papa selalu sehat ya. Selalu diberi kemudahan dalam setiap langkah, disayangi Allah…

Thank you for being who you are, Papa. I love youuuuu *kiss*